10 Band Rock Cewek Paling Keren

Friday, October 4, 2013


https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhqIzqEYavFzfR79PsXsPV7ifl7jAeDAYrrRhSg9M_FGMdQMdIIPO6jVzbh3xfid7EJpTQj7BbMs1mNiaBsLTpKEmZTsChBVmYpUI44w58g1fkKRIWJ-UP0yrYoYVhAEYufrGDgGwGtNw/s640/10.png
Dunia musik terlebih lagi anak band dan khususnya musik rock kerap kali didominasi oleh para pria. Tapi bukan berarti gadis-gadis cantik bisa dianggap remeh dalam musik rock. Di Jepang, band aliran rock yang membernya seluruh para gadis menjadi pemandangan yang biasa.
Bahkan seakan membuktikan kualitas bermusik mereka, band rock cewek ini mampu bersaing dengan para pria-pria di industri J-Rock! Karena pada dasarnya wanita Jepang adalah pribadi yang gila, fashionable dan menyenangkan pasti sangat antusias melihat band rock dengan member para wanita, berikut di antaranya.

1. Cibo Matto 
http://www.alwaysontherun.net/cibo7.jpg
Cibo Matto adalah band indie rock Jepang yang mulai terbentuk pada tahun 1994. Arti nama mereka adalah 'makanan gila' dalam bahasa Italia. Dibentuk oleh dua perempuan Jepang yakni Yuka Honda dan Miho Hatori, mereka sering menuliskan lirik yang berkaitan dengan makanan. Meski tak cukup keren di Jepang, pemilik genre Shibuya-kei ini justru sangat populer di Amerika Serikat.

2. Shonen Knife
http://www.j-popworld.com/Pictures/ShonenKnife2.jpg
Mengusung genre pop-punk, alternatif rock dan indie pop, trio yang terdiri dari Naoko Yamano, Ritsuko Taneda dan Emi Morimoto ini dibentuk pada tahun 1981 silam. Meskipun bersifat sedikit pop, Shonen Knife tetap mempertahankan rock yang menjadi ciri khas mereka dan panjangnya masa karir membuat mereka solid. Bahkan penggemar fanatik dari band sekelas Sonic Youth, Nirvana dan Redd Kross mampu tertarik kepada mereka.

3. The 5.6.7.8′s
http://www.timeout.jp/data/files/00/00/00/01/03/41/c5610cb53365b9a8d8baecc67176ad3eeaf04272_tn482x298.jpeg
Band The 5.6.7.8′s mampu membuktikan bahwa mereka sangat luar biasa dengan cara sendiri. Digawangi oleh kakak beradik Sachiko dan Ronnie Fujiyama, membuat The 5.6.7.8′s mampu dianggap 'gila' dalam industri J-Rock. Terbentuk semenjak tahun 1991, mereka menghormati musik Amerika namun tetap berdiri sendiri dengan ciri khas yang unik. terutama lengkingan-lengkingan mereka.

4. Noodles
http://sxsw-asia.com/JGN2009/img/noodles.jpg
Menjadi band indie Jepang dengan genre alternative rock, Noodles terdiri dari tiga gadis cantik yakni Yoko (vokalis), Ayumi (drummer), dan Ikuno (bassist). Dikenal luas melalui lagu Love My Life, band yang dibentuk pada 1991 silam ini sayangnya kurang meraih popularitas meskipun kemampuan bermusik mereka tak bisa dianggap remeh.

5. Pizzicato Five
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhz0YrJuErFQgLjj3BYJCjWp4NnxnXUrDWupQUjp6xfjfEy7VgCYt5OBdf3P4kRk89DVoxZFkkwg_h0VAKw65HPn-rU_9KZykhq0mTbb-0e-57nurgvotobhgysLG9EReJW2piMDptCoI9j/s1600/11507_pizzicatofive.jpg
Pizzicato Five (P5) begitu ikonik bahkan sampai dikenal di dunia barat. Dalam perjalanannya, band rock wanita Jepang ini hanya tersisa dua saja yakni Maki Nomiya dan Yasuharu Konishi. Lama bergelut di musik indie, membuat P5 sangat dewasa dalam bermusik. Saat tahun 90-an, P5 tampil dengan visual kei yang ekstrem seperti penampilan super kurus.

6. Red Bacteria Vacuum
http://farm3.static.flickr.com/2564/3830188836_5212d88d9f.jpg
Bertahan lebih dari satu dekade, Red Bacteria Vacuum ini sudah mengalami begitu banyak perubahan anggota namun satu yang tetap, penampilan rock yang tak pernah berubah. Dibentuk di Osaka pada 1998, band beraliran punk ini terdiri dari Ikumi, Kassan, dan Jasmine. Kamu pasti masih mengingat tendangan kaki yang begitu tinggi dari membernya. Mereka nge-rock!

7. Go! Go! 7188
http://www.collapseboard.com/wp-content/uploads/2011/04/GoGo-7188.jpg
Kamu tinggal menyebut band ini dengan nama Gogo. Terpengaruh musik punk rock enka, Go! Go! 7188 berada di bawah naungan EMI Music Jepang. Dibentuk pada tahun 1998, mereka beranggotakan Yuu, Akiko Hamada, dan Chirinuruwowaka. Namun sedihnya pada 10 Februari 2012, salah satu band J-Rock wanita terbaik ini memutuskan bubar.

8. Scandal
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhqIzqEYavFzfR79PsXsPV7ifl7jAeDAYrrRhSg9M_FGMdQMdIIPO6jVzbh3xfid7EJpTQj7BbMs1mNiaBsLTpKEmZTsChBVmYpUI44w58g1fkKRIWJ-UP0yrYoYVhAEYufrGDgGwGtNw/s640/10.png
Dibentuk pada Agustus 2006, awalnya member Scandal adalah empat siswi SMA yang memulai bermusik di jalanan dan indie sampai akhirnya bergabung di Kitty Records. Ciri khas Scandal adalah tampil di panggung dengan seragam ala pelajar SMA. Beberapa waktu lalu bahkan Haruna Ono, Rina, Mami Sasazaki, dan Tomomi Ogawa ini sempat menghibur fans di Jakarta. Cantik namun gahar di panggung, apakah kamu ngefans Scandal juga?

9. Tsu Shi Ma Mi Re
http://sparkplugged.net/wp-content/uploads/tsushi1.jpg
Setuju jika mereka berwajah imut? Namun tunggu sampai Tsu Shi Ma Mi Re tampil di panggung karena ketiga gadis rocker ini langsung menjadi gahar. Mereka meraih popularitas karena sering tampil di festival J-Pop tapi tetap setia dengan aliran punk rock ekletik (campuran instrumen berisik dan pop) yang membuat mereka unik serta lucu.

10. Chatmonchy
http://rizalhokage.files.wordpress.com/2011/01/chatmonchy1.jpg
Awalnya Chatmonchy terdiri dari tiga member yakni Eriko Hashimoto, Akiko Fukuoka dan Kumiko Takahashi. Namun Kumiko mengundurkan diri, sehingga band bergenre indie rock, power pop dan pop rock ini hanya tersisa dua orang saja. Chatmonchy memproduksi album secara mandiri yang rupanya sukses terjual ludes. Menyebut musik J-Rock, Chatmonchy sudah pasti tak bisa ditinggalkan.

0 comments:

Post a Comment