10 Kota Termahal Bagi Ekspatriat

Monday, July 29, 2013

Sudut kota Tokyo. Tingginya biaya hidup di kota ini mulai digeser Oslo.
Konsultan manajemen global, ECA International, kembali merilis berbagai kota termahal di dunia dengan menghitung biaya hidup. Posisi Tokyo sebagai kota termahal di dunia mulai merosot jauh.

Dikutip dari laman Eca-International, Jumat 7 Juni 2013, indeks biaya hidup yang dihitung pada Maret dan September mengkalkulasikan barang dan jasa yang dibutuhkan sehari-hari. Barang dan jasa itu meliputi barang grosir, produk susu, daging, ikan, dan sayuran segar, minuman, tembakau, pakaian, barang elektronik, serta berbagai aneka barang dan jasa.

Biaya hidup seperti utilitas (listrik, gas, air), harga mobil, dan biaya sekolah tidak dimasukkan dalam survei. Alasannya karena dapat membuat perbedaan signifikan di setiap negara, dan merupakan kompensasi bagi para pekerja asing yang hidup di kota tersebut.

Untuk pertama kalinya dalam tiga tahun terakhir, Tokyo tidak lagi menjadi kota termahal bagi ekspatriat. Penurunan signifikan yen terhadap mata uang utama lainnya membuat biaya hidup di berbagai kota di Jepang mulai turun, termasuk Tokyo.

Sementara itu, empat dari 20 lokasi ekspatriat paling mahal berada di Afrika. Biaya ekspor dan pengangkutan barang di lokasi tersebut lebih tinggi dibandingkan kota-kota di negara lain. Selain itu, booming komoditas dalam beberapa tahun terakhir menyebabkan apresiasi mata uang di pasar komoditas.

Berikut 10 kota termahal bagi ekspatriat seperti dilansir Businessinsider. Harga seperti tiket bioskop dan telur hanya sebagai gambaran, bukan cermin secara keseluruhan:

10. Bern, Swiss
Peringkat: 10 pada 2012
Harga tiket bioskop: US$20,15
Harga sekaleng soda: US$1,34
Harga selusin telur: US$8,81
Harga segelas bir: US$9,19

9. Basel, Swiss
Peringkat: 11 pada 2012
Harga tiket bioskop: US$19,09
Harga sekaleng soda: US$1,21
Harga selusin telur: US$8,21
Harga segelas bir: US$9,89

8. Jenewa, Swiss
Peringkat: 7 pada 2012
Harga tiket bioskop: US$20,15
Harga sekaleng soda: US$1,34
Harga selusin telur: US$8,81
Harga segelas bir : US$9,19

7. Zurich, Swiss
Peringkat: 9 pada 2012
Harga tiket bioskop: US$19,09
Harga sekaleng soda: US$1,21
Harga selusin telur: US$8,21
Harga segelas bir : US$9,89

6. Tokyo, Jepang
Peringkat: 1 pada 2012
Harga tiket bioskop: US$19,09
Harga sekaleng soda: US$1,61
Harga selusin telur: US$5,56
Harga segelas bir : US$9,18

5. Moskow, Rusia
Peringkat: 13 pada 2012
Harga tiket bioskop: US$16,27
Harga sekaleng soda: US$1,34
Harga selusin telur: US$3,53
Harga segelas bir: US$10,77

4. Juba, Sudan Selatan
Peringkat: 45 pada 2012
Harga tiket bioskop: Tidak ada data
Harga sekaleng soda: US$1,62
Harga selusin telur: US$5,88
Harga segelas bir: US$5,16

3. Stavanger, Norwegia
Peringkat: 5 pada 2012
Harga tiket bioskop: US$18,68
Harga sekaleng soda: US$3,17
Harga selusin telur: US$8,30
Harga segelas bir : US$13,79

2. Luanda, Angola
Peringkat: 4 pada 2012
Harga tiket bioskop: US$13,89
Harga sekaleng soda: US$1,00
Harga selusin telur: US$5,26
Harga segelas bir: US$8,14

1. Oslo, Norwegia
 
Peringkat: 2 pada 2012
Harga tiket bioskop: US$18,76
Harga sekaleng soda: US$3,43
Harga selusin telur: US$8,39
Harga segelas bir: US$14,10
(art)

© VIVA.co.id 

0 comments:

Post a Comment